Friday, February 3, 2012

Ilmu Sosial


 Hai teman-teman, udah lama saya nggak ngepost, sekarang mau ngepost lagi nih, kangen juga lama-lama nggak menulis :D
Kali ini saya ingin menceritakan tentang ilmu yang sedang saya pelajari di sekolah, karena saya anak IPS, jadi saya ingin menceritakan tentang IPS :)
Kami anak IPS "MUNGKIN" tidak secerdas anak IPA, kami tidak bergelut dalam kimia, fisika, biologi, atau pun penelitian anatomi dan semacamnya. Kami bergelut dibidang sosial dan kemasyarakatan, banyak orang yg menganggap anak IPS itu gak sebaik anak IPA, jangan asal judge yaa anda, Kami punya kepentingan ilmu yg berbeda, kalau anda tidak tau apa-apa gak usah komentar :)
Ada juga seeorang yg malu kalau berada di jurusan IPS, dia beranggapan kalau anak IPA lebih keren, mayoritas orang-orang cerdas. Apa anda menganggap kami anak IPS ini bodoh????? Dan rata-rata, anak IPA yg saya temui itu orangnya agak sombong dan angkuh, tapi gak semuanya sih.
Anda tidak tau apa saja yg kami dapatkan di program IPS, hanya orang-orang yg sadar akan sosial yg memilih program IPS. Saya bukannya membangga-banggakan atau apa, sebenarnya semua ilmu itu saling berkaitan. Kami anak IPS memang tidak selalu mengandalkan kecerdasan seperti anak IPA dalam memecahkan soal-soal fisika, kami anak IPS tidak dikenalkan dengan larutan elektrolit atau rumus empiris pada kimia, dan sebagainya. Kami anak IPS mempelajari tentang kehidupan masyarakat, bukan hanya itu, kami anak IPS juga diajarkan bagaimana cara melestarikan lingkungan hidup, penggunaan sumber daya dan kami dikenalkan dengan sensus penduduk, kami juga belajar ekonomi, kami tau apa itu pasar modal, saham dan kami tau aktiva dan pasiva, neraca laba rugi. Kami juga belajar sosiologi tentang diferensiasi sosial di masyarakat, dan masih banyak lagi. kami memang bergelut di bidang sosial, kami mempelajari ilmu tidak hanya dengan rumus-rumus,  kami mempelajari segala hal yg ada di dunia ini, karena ilmu sosial itu sangat luas. Kami anak IPS lebih paham dengan situasi sosial, sehingga kami bisa mengendalikannya, kami banyak belajar dari ilmu sosial tentang kehidupan. Manusia adalah makhluk sosial, manusia tidak bisa hidup sendiri, manusia membutuhkan orang lain, karena kita berasal dari Nabi Adam dan Siti Hawa, kala itu Nabi Adam merasa kesepian karena hanya sendiri, dan Nabi Adam bermohon kepada Allah supaya diciptakan lagi seseorang untuk menemaninya, akhirnya Allah menciptakan Siti Hawa dari tulang rusuk Nabi Adam dan akhirnya mereka diturunkan Allah ke bumi. Itu bukti bahwa manusia tidak dapat hidup seorang diri, kita perlu orang lain, dan kami mempelajari ilmu sosial itu. Aku bangga menjadi anak IPS, ini pilihanku, aku tidak mau ikut-ikutan hanya karena gengsi atau apa lah. Dan minatku juga memang IPS, aku suka melihat acar-acara tv tentang kondisi negara kita ini. Sejak kecil aku sudah kenal dengan  politik, waktu itu aku masih ingat betul, aku masih berumur 4 atau 5 tahun, lingkunganku yg membentuk aku seperti sekarang ini, waktu itu dilingkunganku, terutama di rumahku, orang tuaku senang membuka televisi tentang berita-berita dan politik, aku pasti ikut menonton juga, karena itulah lingkunganku, aku juga sering ikut dibawa oleh ibuku ke organisasi dharma wanita, disana kumpulan ibu-ibu, mengadakan arisan, rapat, dan sebagainya. Aku juga sering mendengar percakapan orang-orang disekitarku tentang politik. Sejak itu aku kenal lingkungan sosial, dan sekitar tahun 1999 aku ingat pernah menyaksikan sejumlah orang berkampanye partai politik, aku ada disana, karena dekat dengan rumahku pada waktu itu, sebenarnya saat itu aku belum mengerti apa-apa, melihat sejumlah orang berteriak-teriak memakai baju yg sama, ternyata kampanye partai politik :D
di televisi aku juga sering menyaksikan berita nasional, dan tidak aneh, waktu berumur 4 tahun aku sudah mengenal siapa itu Bapak Gusdur, Ibu Megawati, dan bapak BJ Habibi. Aku sering melihat mereka di tv. Bahkan aku juga hapal nama acara-acara berita di televisi, terutama di TVRI dan SCTV pada waktu itu.
Begitulah sedikit cerita tentang lingkunganku waktu kecil :)
Kembali ke permasalahan awal, aku menyukai ilmu sosial berawal dari lingkunganku sehingga terbentuk pribadiku seperti ini, aku masih harus banyak belajar lagi, aku ingin sukses di bidang sosial, aku sudah bertekad aku tidak setengah-setengah mempelajarinya. Aku masih harus menempuh pendidikan. Masih banyak yg ingin saya ceritakan, tapi lain kali yaa. Sudah dulu, nanti disambung lagi, bye :)




No comments:

Post a Comment